Perayaan Maulid Pererat Silaturahmi Dosen – Mahasiswa

Perayaan Maulid Pererat Silaturahmi Dosen – Mahasiswa

- in Kabar Kampus
646
0

Foto : Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW, mahasiswa HIMAPOL

Penulis : Agustina

Karakterunsulbar.com – Himpunan Mahasiswa Politik (HIMAPOL), Univeristas Sulawesi Barat (Unsulbar) rayakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah yang bertepatan pada 8 Oktober 2021 Masehi.

Perayaan ini dilaksanakan di gedung Laboratorium Terpadu Unsulbar, Padhang-padhang, Majene. Minggu, (31/10).

Ketua Prodi Ilmu Politik, Asriani S.IP.,M.Si, berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini, menjadi momen perkenalan antara dosen dan mahasiswa yang terkendala karena adanya pandemi Covid-19.

“Semoga dapat membangun kembali silaturahmi antara mahasiswa dan dosen,” ucap Asriani dalam sambutannya, (31/10).

Ketua HIMAPOL, Muhammad Rifai (Ilmu Politik, 2017), menyebutkan bahwa perayaan ini sebagai bentuk peningkatan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW.

“Juga untuk meneladani sifat Rasulullah SAW, dan mengamalkannya,” ujarnya ssst ditemui, (31/10).

Ini merupakan kedua kalinya HIMAPOL merayakan Maulid nabi sejak perayaan pertama 2017 lalu.

Turut hadir dalam kegiatan, perwakilan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Himpunan Mahasiswa Hukum (HMH), dan Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional (HIMAHI).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Juga

Halal Bihalal, Rektor Abdy Soroti Kedisiplinan Pasca Libur lebaran

karakterunsulbar.com – Sivitas akademika Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar)